Benarkah Linux tak tersentuh Virus (?)
Namun kembali kepada pertanyaan anda, apakah Linux tahan virus? Jika definisi virus/malware yang kamu maksudkan adalah virus Windows, tentunya Linux tahan virus Windows. Demikian pula Windows tahan terhadap virus Android karena tidak kompatible.
Sampai hari ini malware yang menginfeksi Linux sangat sedikit dibandingkan dengan malware yang menginfeksi OS Windows yang jumlah variannya mencapai jutaan. Malahan yang berkembang adalah malware yang menginfeksi Andorid yang dibangun dari kernel Linux dan persentase perkembangannya mengalahkan perkembangan malware Windows.
Ada beberapa catatan yang menarik untuk menjadi informasi tambahan :
Vaksincom pernah memiliki pelanggan korporat dengan jumlah PC 500 klien yang terhubung ke jaringan dan 70 % dari PC sudah menggunakan OS Linux. Sisanya menggunakan OS Windows. Suatu saat server database down karena serangan malware, tentunya langkah pertama yang dilakukan adalah mengecek semua PC Windows apakah ada malware yang menginfeksi dan melakukan Ddos ke server database.
Namun, setelah semua PC Windows diperiksa dan dipastikan bersih dari malware, server database tetap di Ddos dan akhirnya Vaksincom menggunakan NNP (Norman Network Protector) untuk mengidentifikasi IP mana saja yang melakukan Ddos dan yang membuat terkejut rupanya IP-IP yang melakukan Ddos adalah yang menggunakan OS Linux.
Tentunya muncul pertanyaan mengapa hal ini terjadi karena pada saat itu malware di Linux sangat sedikit dan bisa dihitung dengan jari. Selidik punya selidik ternyata PC-PC yang menggunakan Linux tersebut harus menjalankan program database yang dibuat menggunakan bahasa pemrograman Windows dan supaya kompatible menjalankan emulator WINE.
Rupanya emulator tersebut selain menjalankan aplikasi Windows juga ikut menjalankan malware Windows dengan sangat kompatibel dan hal tersebut yang menjadi sebab Ddos ke server database.
Dalam perkembangan ancaman eksploitasi malware di tahun terakhir yang berjalan di server side, pemilihan OS yang digunakan PC sudah tidak relevan untuk melindungi pengguna cloud services jika servernya / apps servernya dieksploitasi.
Salah satu contohnya adalah eksploitasi pada apps Facebook yang sebenarnya aktif di server Facebook dan apapun OS yang anda gunakan, Android, Mac, Windows atau Linux tidak akan bisa mencegah akun Facebook anda di eksploitasi.
sumber
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.